Pengaruh Financial Behavior, Financial Knowledge Dan Financial Capability Terhadap Financial Satisfaction (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Psikolog Universitas Prima Indonesia)

Authors

  • Cynthia Eileen Universitas Prima Indonesia
  • Natalia Universitas Prima Indonesia
  • Yeni Ariesa Universitas Prima Indonesia
  • Juli Meliza Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Sukma

DOI:

https://doi.org/10.37385/msej.v6i4.8233

Keywords:

Financial Behavior, Financial Knowledge, Financial Capability, Financial Satisfaction

Abstract

Generasi milenial saat ini menghadapi berbagai tantangan yang sebagian besar disebabkan oleh kebiasaan finansial yang kurang baik. Terdapat sejumlah faktor yang memengaruhi kepuasan finansial seseorang, di antaranya adalah perilaku keuangan (financial behavior), pengetahuan keuangan (financial knowledge), dan kemampuan keuangan (financial capability). Individu dengan perilaku keuangan yang baik cenderung bertanggung jawab terhadap keputusan yang dibuat dan menggunakan sumber daya keuangan secara efektif. Sebaliknya, perilaku keuangan yang tidak rasional menunjukkan ketidakmampuan individu dalam melakukan perencanaan dan pengendalian keuangan dengan baik. Masalah keuangan yang timbul sering kali disebabkan oleh perilaku keuangan yang kurang bertanggung jawab. Penelitian ini menggunakan populasi sebanyak 587 mahasiswa dari Fakultas Psikologi Universitas Prima Indonesia. Karena populasi tersebut cukup besar, maka jumlahnya diperkecil menggunakan teknik pengambilan sampel Slovin dengan tingkat kepercayaan 90% dan margin kesalahan 10%. Berdasarkan perhitungan tersebut, diperoleh sampel sebanyak 85 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Financial Behavior (X1) memiliki nilai thitung sebesar 3,735, yang lebih besar dari ttabel sebesar 1,989, dengan tingkat signifikansi 0,000 (<0,05). Hal ini membuktikan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan secara parsial antara Financial Behavior terhadap Financial Satisfaction. Untuk variabel Financial Knowledge (X2), nilai thitung sebesar 4,090 juga lebih besar dibandingkan ttabel sebesar 1,989, dengan tingkat signifikansi 0,030 (<0,05). Ini menunjukkan bahwa Financial Knowledge berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap Financial Satisfaction. Sementara itu, variabel Financial Capability (X3) memiliki nilai thitung sebesar 2,988, yang juga melebihi ttabel sebesar 1,989, dengan tingkat signifikansi 0,003 (<0,05). Dengan demikian, terdapat pengaruh positif dan signifikan secara parsial antara Financial Capability terhadap Financial Satisfaction. Secara simultan, hasil uji F menunjukkan bahwa nilai Fhitung sebesar 30,793 lebih besar daripada Ftabel sebesar 2,71, dengan tingkat signifikansi ? sebesar 5% (0,05) atau sig.a sebesar 0,000. Ini berarti hipotesis alternatif (Ha) diterima, sedangkan hipotesis nol (H0) ditolak. Hasil tersebut membuktikan bahwa Financial Behavior, Financial Knowledge, dan Financial Capability secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap Financial Satisfaction.

References

Astutik (2020). Manajemen Keuangan. Yogyakarta: Zahir Publishing.

Arvianti, Eri Yusnita dan Herdiana Anggrasari. (2018). Faktor-Faktor Yang Menghambat Pendidikan Karakter Pada Anak Buruh Tani di Kabupaten Ponorogo. Kendari.

Chaerudin, Ali., Inta Hartaningtyas Rani & Velma Alicia. (2020). Sumber Daya Manusia: Pilar Utama Kegiatan Operasional Organisasi.

Fathoroni, Annisa, Nuraini Siti Fatonah, Roni Andarsyah dan Noviana Riza. (2020). Buku Tutorial Sistem Pendukung Keputusan Penilaian Kinerja Dosen Menggunakan Metode 360 Degree Feedback. Bandung: Kreatif Industri Nusantara.

Hakim, Tiara, RR. Maria Yulia Dwi Rengganis, Ni Made Indah Mentari, Fitrisia Munir, Musa Fernando Silaen , Purwatiningsih, Leonita Siwiyanti, Vivi Usmayanti, Irfan Sophan Himawan, Endang Susilawati, Auliffi Ermian Challen , Rosdita Indah Yuniawati , Luh Pande Eka Setiawati, Muhammad Akbar Pribadi, Pujangga Abdillah, IA. Rayhita Santhi, Virtuous Setyaka. (2023). Percepatan Digitalisasi Umkm Dan Koperasi. Makassar: Tohar Media.

Hendra, Agung Anggoro, Fathihani, Imam Nazarudin Latif, Lestari, Ovi Hamidah Sari, Sigit Mareta, Maria Imelda Novita Susiang, Andi Indrawati, Zulkifli, Nining Purwatmini, Bahri Kamal, Aditya Rian Ramadhan. (2023). Manajemen Keuangan dan Bisnis (Teori dan Implementasi). Jambi: Sonpedia Publishing Indonesia.

Herlina, Vivi. (2019). Panduan Praktis Mengolah Data Kuesioner Menggunakan SPSS. Penerbit PT. Elex Media Komputindo. Jakarta.

Mulyantini Nyoman Wahyu dan Surya Ari Indriasih. (2022). Keuangan Bisnis Digital. Padang: Global Eksekutif Teknologi.

Novandalina, Sujiarti (2023). Manajemen Keuangan. Yogyakarta: ANDI.

Priyatno, D. (2018). SPSS Panduan Mudah Olah Data Bagi Mahasiswa & Umum. Penerbit CV. Andi Offset, Yogyakarta.

Riani, Putri, Herlambang Wicaksono dan Titik Suterni. (2023). Analisis Terhadap Faktor-Faktor Penentu Tercapainya Integritas Suatu Keuangan. Pasuruan: Qiara Media.

Riyanto, S., & Aglis, A. H. (2020). Metode Riset Penelitian Kuantiatif di Bidang Manajemen, Teknik, Pendidikan dan Eksperimen. Yogyakarta: Deepublish Publisher.

Sugiarti, Eggy Fajar Andalas dan Arif Setiawan. (2020). Desain Penelitian Kualitatif Sastra. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang.

Sina, Indra. (2023). Manajemen Keuangan Publik. Yogyakarta: Andi Offset.

Sholihin, Mahfud. (2020). Analisis Data Penelitian Menggunakan Software Stata. Yogyakarta: Andi Offset.

Sugiyono. (2019). Metode Riset Akuntansi. Yogyakarta: Deepublish Publisher.

Syawaludin, M. (2017). Sosiologi Perlawanan.Yogyakarta: Deepublish Publisher.

Worokinasih, Irin, Adhy Wijaya, dan Arfianty. (2021). Intensi Berwirausaha Pengusaha Ayam Broiler (Pengetahuan Keuangan dan Modal).

Yuliawati, Livia. Lovelia Monica Christy, Nurul Layliya, Jessie Janny Thenarianto dan Ika Raharja Salim. 2019. Pertolongan Pertama Pada Waktu Kuantitatif: Panduan Praktis Menggunakan Softwar JASP. Surabaya: Universitas Ciputra.

Yusuf, Muhammad dan Lukman Daris. (2019). Analisis Data Penelitian Teori & Aplikasi Dalam Bidang Perikanan. Bogor: IPB Press.

Downloads

Published

2025-06-03

How to Cite

Eileen, C., Natalia, Yeni Ariesa, & Juli Meliza. (2025). Pengaruh Financial Behavior, Financial Knowledge Dan Financial Capability Terhadap Financial Satisfaction (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Psikolog Universitas Prima Indonesia). Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ), 6(4), 5641–5650. https://doi.org/10.37385/msej.v6i4.8233